Chapter 596 – Menghapus Kecerdasannya
Begitu dia kembali ke gubuk kayu kecil, Ling Xiao masih dalam pemulihan.
You XiaoMo ke dalam dan melihat binatang Metal Swallowing, yang dia tinggalkan untuk menjaga rumah, melompat ke pangkuannya dengan empat kaki pendek dan gemuk. Hidup tanpa Tuan-nya yang bodoh itu terlalu membosankan.
Sejak Inti Elemen Air telah dijinakkan oleh You XiaoMo, dia mengeluarkan Binatang Metal Swallowing dan Serangga Bersayap Emas. Dalam sebulan terakhir ini, mereka telah menikmati hari-hari dalam hidup mereka, dan menjadi pemilih. Setiap kali dia kembali dari berburu, mulut mereka mulai berair.
You XiaoMo melemparkan Binatang Metal Swallowing dari pangkuannya. Yang terakhir, seakan seperti seringan bulu, membuat putaran udara dan mendarat dengan anggun di lantai. Itu adalah hasil dari dua minggu pelatihan terakhir.
Kedua Serangga Bersayap Emas terbang di sekitar Binatang Metal Swallowing, seolah mereka terkekeh karena kemalangannya. Binatang Metal Swallowing hanya menggelengkan kepalanya dengan angkuh.
You XiaoMo terlalu lelah untuk berurusan dengan mereka dan membawa Kalkun Bermahkota-Merah untuk membuat makanan.
Kalkun Bermahkota-Merah lebih besar dari kalkun normal, jadi lebih sulit untuk ditangani, tetapi itu berisi, sebanyak tiga kali lipat dari kalkun normal. Sejak binatang iblis kontrak-nya bergabung dengan meja makan mereka, mereka jatuh cinta pada hidangan, Ayam Pengemis. Dia harus membuat dua atau tiga kali lebih banyak setiap kali mereka makan.
Itulah alasan sebenarnya untuk cepatnya kalkun yang menipis di dalam hutan.
Dengan kemahiran, You XiaoMo membunuh Kalkun Bermahkota-Merah, mengeluarkan isi perutnya dan bahkan menggunakan air spiritualnya untuk membersihkannya. Dengan begitu, hidangan akan terasa lebih enak dan memiliki efek penyembuhan, yang dia ketahui setelahnya.
Setelah dia membersihkannya, dia memasukkannya dengan semua jenis bumbu-rempah. Selain yang ada di dimensinya, dia juga menemukan beberapa di hutan. Untungnya dia bisa menemukan pengganti untuk sebagian besar bahan yang dia tidak punya sebelumnya. Dengan persiapan selesai, dia menghitung waktu dan mengubur kalkun ke dalam tanah.
Begitu dia menoleh ke gubuk, You XiaoMo berkata pada Binatang Metal Swallowing dan Ping Pong untuk melihat keluar. Setelah itu, dia meraih Binatang Metal Swallowing dan memulai kultivasi harian-nya.
Energi yang tersisa di Kristal Kehidupan Xing Qi telah diserap olehnya. Dia tidak hanya memasak makan malam dan menangkap kalkun, dia juga berkultivasi dengan energi di Kristal Kehidupan.
Tapi, energi yang dibutuhkan untuk pergi dari kelas tiga ke kelas empat lebih dari yang dibayangkannya.
Seperti sebuah ember yang dapat mengisi satu ton air, energi yang tersisa di Kristal Kehidupan itu bahkan tidak dapat mengisi sepersepuluh dari itu. Jika bukan karena fakta bahwa Serigala Greed adalah saudara LanQiu, dia akan benar-benar kalah godaan untuk menyerapnya juga.
Meskipun, dia berpikir kalau LanQiu tidak akan menyalahkannya untuk itu, setiap kali pikiran itu terlintas dalam pikirannya, dia merasa seperti dia tidak punya wajah untuk melihat LanQiu. Jadi, dia menahan godaan itu dan melemparkan Kristal Kehidupan-nya ke sudut dalam dimensinya.
Tapi, sejak mereka datang ke pulau ini, You XiaoMo tidak terburu-buru seperti sebelumnya.
Mereka telah tinggal di sini lebih dari sebulan, tidak ada bayangan, bahkan bayangan dari hantu tidak ada di sini. Begitulah, orang bisa tahu betapa terpencilnya pulau ini. Karena itulah yang terjadi, mereka bisa dengan mudah menunggu sampai luka Ling Xiao sembuh sebelum pergi. Mereka punya waktu. Jadi, dengan ide itu dalam pikiran, You XiaoMo merasa bebas untuk tinggal di sini.
Tanpa sepengetahuannya, meskipun dia tidak terburu-buru, tapi yang lain sebaliknya.
Dua jam kemudian, Binatang Metal Swallowing berlari kembali.
Kalkun Bermahkota-Merah sangat besar dan dagingnya lebih keras daripada kalkun normal, jadi itu tidak mudah dimasak di atas api, setidaknya dua kali lipat dari waktu saat memasak kalkun normal. Dengan perintahnya, Binatang Metal Swallowing datang berlari padanya ketika waktunya tiba, sangat energik.
You XiaoMo menggali Ayam Pengemis itu dari tanah. Bahkan dengan lapisan lumpur, orang masih bisa mencium aroma yang kaya karena terbawa angin ke hutan. Dengan merasakannya, bahkan dari jauh seseorang masih bisa menciumnya.
Ukuran kalkun cukup mengesankan, jadi dia tidak berencana membuat hidangan lain. Mereka kehabisan bumbu-rempah tertentu jadi dia berhati-hati untuk menggunakannya.
“Ayam apa ini?” Saat You XiaoMo mendengar itu, dia tahu Ling Xiao juga terpikat oleh wangi kalkun itu. Sekarang, dia bahkan tidak perlu memanggil mereka, selama ada Ayam Pengemis, satu besar dan ketiga si kecil semuanya akan secara otomatis duduk di meja makan. Terkadang dia bertanya-tanya siapa yang menjadi tukang makan di sini.
“Kalkun Bermahkota-Merah, aku baru saja menangkapnya hari ini.” You XiaoMo berkata tanpa berbalik.
Ling Xiao berjongkok di sampingnya dan mengawasi saat You XiaoMo melepaskan lapisan luar lumpur dengan mudah. Selesai dari itu mengungkapkan kalkun yang ditutupi daun, dengan aroma yang lebih kuat dari sebelumnya.
You XiaoMo menempatkan Ayam Pengemis ke atas meja dan menggunakan pisau besar untuk mengiris terbuka perut kalkun. Bumbu-rempah datang mengalir dari hidangan itu, membuat mulut mereka berair.
Sebelum dia memiliki kesempatan untuk mengatakan Silakan Dinikmati, keempatnya mulai makan. Mereka melahap kalkun dengan kecepatan yang lebih cepat dari sebelumnya. Hanya karena dia sedikit lebih lambat, kalkun besar itu sudah dimakan setengahnya.
You XiaoMo melirik Ling Xiao, sesuatu telah mengganggunya untuk waktu yang lama. Meskipun Ling Xiao makan dengan cepat, untuk memberikan perbandingan, satu gigitannya adalah tiga gigitan Ling Xiao, tapi bahkan dengan begitu, dia makan dengan elegan.
Sekarang melihat dia, dia juga berasal dari keluarga kaya dengan seorang ibu yang sangat peduli dengan sopan santun meja. Kurang lebih dia berada di lingkungan itu selama lima belas tahun atau lebih, jadi mengapa dia tidak bisa cepat dan elegan? Seperti yang dia ingat, You Bo dan You Lu juga seperti Ling Xiao. Apakah ini benar-benar masalah bakat?
Tentu saja masalah tertentu sengaja ditinggalkan oleh You XiaoMo.
Begitu mereka menghabiskan kalkun itu, para ‘Dewa’ kembali.
You XiaoMo sedikit ragu-ragu tetapi masih memutuskan untuk memberi tahu Ling Xiao, secara perlahan, tentang situasi dengan kalkun.
Dengan kematian kalkun yang sangat besar, kini sulit bagi mereka untuk memakannya setiap dua hari sekali. Sebelum dia mengerti situasi di dalam hutan, mereka akan kesulitan makan Ayam Pengemis.
Setelah Ling Xiao mendengar itu, dia berkata, “Jika kita tidak memiliki Ayam Pengemis kemudian membuat sesuatu yang lain.” Setelah itu, dia kembali ke gubuk.
You XiaoMo tiba-tiba punya perasaan bahwa dia telah khawatir selama sebulan untuk sesuatu yang bukanlah apa-apa? Dari kelihatannya, bahkan jika dia tidak memiliki kalkun, tidak apa-apa, kan?
Dia harus memikirkan banyak hal.
Keesokan harinya, You XiaoMo tidak pergi ke hutan untuk berburu kalkun karena Ling Xiao membutuhkannya untuk sesuatu.
“Ambil ini.” Ling Xiao berkata sambil melemparkan botol dengan beberapa tetes darah emas bersinar. Ini adalah Darah Kehidupan yang dia ambil dari mayat Macan Putih. Seperti Empat Klan Binatang Kuno, macan putih tidak memiliki Kristal Kehidupan, sehingga Darah Kehidupan mereka mengandung sejumlah besar energi, langsung terhubung dengan tingkat kultivasi mereka.
You XiaoMo tahu bahwa selain merawat luka-lukanya, Ling Xiao telah menyuling dari mayat macan putih itu. Karena mereka tidak terburu-buru seperti di istana, mereka melanjutkan di tempat yang lebih lambat, baru saja selesai dua hari yang lalu. Secara total, dia mengambil tujuh tetes Darah Kehidupan dengan tiga dari mereka diberikan kepada You XiaoMo.
“Mengapa kamu memberikan ini padaku?” You XiaoMo bertanya dengan bingung.
Pada awalnya, orang yang tertarik dengan mayat macan putih adalah karena Darah Kehidupan. Dia berpikir bahwa itu entah bagaimana sangat berguna baginya. Tapi sekarang, dia memberinya tiga tetes, yang hampir setengahnya.
Ling Xiao menjawab, “Aku hanya butuh empat tetes. Sedangkan untuk sisanya, bukankah kamu ingin naik level? Setiap tetes Darah Kehidupan mengandung lebih banyak energi daripada Kristal Kehidupan Xing Qi. Menyerap itu baik untukmu dan itu dapat memperkuat ketahanan (韧度) dari tubuhmu. Tetapi hati-hati, energi yang terkandung dalam Kristal Kehidupan sedikit sulit, lebih baik jika kamu mengambil pil ajaib saat menyerapnya.”
You XiaoMo mengambil botol itu. Akhir-akhir ini dia khawatir tentang kecepatan kultivasinya. Mengingat kecepatan yang dia kembangkan, dia mungkin tidak berada di kelas empat bahkan setelah setahun. Baru kemarin dia bertanya-tanya apakah dia harus mengambil pil ajaib yang meningkatkan levelnya.
“Berikan padaku Inti Elemen Air.” Ling Xiao berkata.
You XiaoMo segera mengeluarkan kotak batu giok yang mengandung Inti Elemen Air. Bahkan melalui kotak itu, dia masih bisa melihat Inti Elemen itu membenturnya dalam ketidakpuasan. Namun, itu tidak berguna karena kotak batu giok telah disiapkan oleh Ling Xiao dan itu memiliki lapisan pembatas di sekitarnya, tidak peduli seberapa cerdas Inti Elemen itu, dia tidak akan bisa merusaknya.
Ling Xiao membuka kotak itu dan segera Inti Elemen Air melesat keluar, tapi dia bahkan tidak bebas selama dua detik sebelum ditangkap oleh tangan raksasa.
Mungkin dirasakan kalau Ling Xiao lebih sulit untuk dihadapi daripada You XiaoMo sehingga dia berjuang lebih keras lagi, seolah-olah ketakutan.
You XiaoMo bingung pada awalnya, Mengapa begitu takut?
Berguncang seperti tidak akan ada hari esok dan langkah Ling Xiao selanjutnya menjelaskan kebingungan You XiaoMo.
Tiba-tiba jarinya bergerak dan Inti Elemen Air yang sebelumnya berjuang susah-payah itu sekarang menjadi tenang. Saat Ling Xiao membuka telapak tangannya lagi, dia juga tidak melarikan diri, tapi dengan tenang melayang di atas. Itu mengingatkan You XiaoMo dari empat Inti Elemen lainnya.
“Kamu menghapus kecerdasannya?” Dengan kilatan kecemerlangan, You XiaoMo bertanya.
Ling Xiao menegaskan, “Tidak perlu kecerdasan, jika tidak, dia akan berpikir untuk melarikan diri sepanjang hari. Itu akan menjadi hambatan saat kita menggunakannya.”
Tidak heran kalau Inti Elemen sangat takut, takut disapu-bersih dari kecerdasannya.
Dibandingkan dengan Inti Elemen yang bodoh, Inti Elemen Air memiliki kecerdasan orang dewasa, sehingga dia tahu hasil dari penangkapan. Butuh ratusan juta tahun untuk membentuk suatu kecerdasan, dan itu ambisius dalam keinginan untuk membentuk pergeseran. Tentu saja dia tidak ingin dihapus kecerdasannya, tetapi terlalu buruk bertemu dengan Ling Xiao.
You XiaoMo tidak mengasihani karena dia bukan orang tidak berdosa. Dibandingkan dengan Ling Xiao, bahkan dengan satu lubang pantat, kamu akan tahu dengan siapa dia akan berpihak.
[…] << LMW 596 […]
[…] LMW 596 >> […]
[…] Chapter 596 – Menghapus Kecerdasannya […]
Hahah .. astaga, saya berpikir Momo yang dihapus kecerdasannya .. sensitif saya masalah otak pasti selalu dihubung-hubungkan sama Momo … 😂