Legendary Master Wife – Extra 14 (Chapter 727)

LEGENDARY MASTER WIFE

Extra 14 (Chapter 727) – Bertemu

Alhasil negosiasi berakhir dan You XiaoMo melarikan diri dengan panik.

Basis kultivasi Lycan berada di sekitar Alam Spiritual. Di Dataran Rendah seperti Bumi, dia yakin untuk berdiri di puncak piramida. Jika bukan karena You XiaoMo dan Ling Xiao, dia mungkin benar-benar akan menjadi penguasa Bumi.

Adapun Keluarga Li, mereka segera jatuh tanpa dukungan dari Lycan.

Benteng Keluarga Li yang dulunya tak tertembus telah runtuh dalam dua hari bersama keluarga para ahli kuat lainnya yang meninggalkan mereka. Sejak saat itu, ibukota tidak akan pernah melihat bayangan maupun rambut Keluarga Li di antara mereka. Pasukan mereka dibagi dan ditaklukkan oleh keluarga lain secara terpisah, bahkan penyihir tingkat tinggi dari Keluarga Li tidak terhindarkan. Praktis tidak ada yang mengungkit-ungkit kejadian itu lagi.

Bagi You XiaoMo semua ini tidaklah penting.

Sejak identitasnya terungkap, keempat anggota Keluarga You melakukan segala sesuatu dengan kekuatan mereka untuk berusaha bertemu dengannya. Dia belum mempersiapkan dirinya secara mental, jadi dia tidak berani bertemu dengan mereka dan dengan demikian terus menghindari mereka.

Mereka tidak kembali ke Hiu Putih lagi dan Johnson membiarkannya. Itu bukan seolah mereka tidak mengerti. Namun apa yang You XiaoMo tidak harapkan adalah pada akhirnya dia masih tetap saja tertangkap.

“Bagaimana bisa… kalian menemukanku?” You XiaoMo diam-diam menatap You Bo yang menolak untuk membiarkan dia pergi dan menahan pintu. You Lu berdiri di belakangnya. Dia tidak melihat Ayah You dan Ibu You. Meskipun You XiaoMo merasa bingung bagaimana kedua saudara laki-lakinya itu berhasil menemukannya, dia masih menghela nafas lega. Paling tidak dia tidak harus menghadapi mereka berempat sekaligus. Dia pasti tidak akan bisa mengatasinya.

You Bo mencibir. “Jangan katakan.”

Sudut mulut You XiaoMo berkedut. Dia melihat ke arah You Lu. You Lu benar-benar tenang dan tidak ada peluang untuk mengetahui apa pun dari ekspresi wajahnya. Dia seharusnya segera menyadari kalau kedua saudara laki-lakinya ini tidak mudah untuk diurus, yang satu gunung berapi, dan yang satu lagi gunung es. Dia benar-benar berharap bahwa suatu hari itu akan menyebabkan pemuaian dan penyusutan (panas dan dingin).

“Istriku, mengapa kamu tidak mengundang para tamu masuk ke dalam?” Suara ceria Ling Xiao terdengar dari belakang, dan dengan terang-terangan mencoba menyebabkan kekacauan.

Begitu kata-kata itu keluar, You XiaoMo melihat penurunan suhu secara langsung. Saat itu musim panas tetapi rasanya seperti musim dingin telah tiba, dan dia merasa merinding yang membuatnya benar-benar ingin menggosok lengannya.

Si pemarah You Bo langsung mengerutkan kening dan berkata, “Ini adalah pertama kalinya aku pernah mendengar tentang saudara laki-laki sedarah menjadi tamu. You XiaoMo, keberanian-mu benar-benar telah membengkak selama sepuluh tahun. Kamu berusaha menghindari kami sekarang? Apakah kamu tidak berencana untuk memperlakukan kami sebagai keluargamu lagi?”

You Lu yang mendengar ini mengangkat alisnya tetapi terlambat untuk menghentikannya.

Kecanggungan dalam ekspresi You XiaoMo lenyap. Dia berkata dengan nada mengejek, “Orang yang ingin menjaga jarak adalah kamu, yah kan? Aku hanya manusia biasa. Bukankah kalian selalu menganggapku sebagai beban? Jika itu bukan karena kecelakaan sepuluh tahun yang lalu, maka kamu mungkin akan merenungkan bagaimana cara menghilang dari hidupku saat ini dan melanjutkan hidup bahagia sekeluarga, yah kan?”

Melihat ejekan di wajahnya, hati You Bo mengepal. Meskipun dia sudah mempersiapkan diri untuk hal seperti ini, tetapi secara pribadi mendengar hal itu membuatnya sadar bahwa dia nyaris tidak siap seperti yang dia pikirkan. You XiaoMo mengetahui seperti yang mereka duga.

(DITERJEMAHKAN KENZTERJEMAHAN.COM / DILARANG RE-PUBLISH TANPA IJIN)

“XiaoMo, itu tidak seperti yang kamu pikirkan.” You Lu yang pendiam menatapnya dengan tenang, tanpa emosi seperti biasanya.

Namun You XiaoMo memperhatikan ada sedikit kesedihan di matanya. Dia merasa seperti sedang melihat sesuatu. Bagi You XiaoMo, You Lu selalu tinggi dan kuat seperti ayah mereka. Dia adalah orang yang tegas, seorang pria yang tidak memiliki sedikit pun kelemahan.

“Aku tidak ingin mendengar penjelasan kalian. Aku hanya percaya pada apa yang aku dengar dan apa yang aku lihat. Jika kalian di sini hanya untuk mengatakan ini, silakan pergi. Aku tidak punya waktu!” You XiaoMo mengeraskan hatinya. Dia tidak ingin memaafkan mereka begitu mudah. Dia mundur selangkah dan membanting pintu sampai tertutup.

Namun You Bo menghentikannya sebelum dia sempat. “Jangan mengira aku tidak tahu bahwa kamu punya banyak waktu. Aku bisa mendengar suara game dari dalam. Jika kamu tidak ingin aku datang dan mengganggumu setiap hari, maka temui orang tua kita untuk bicara. Mereka merindukanmu.”

You XiaoMo mengutuk pelan. Ling Xiao kamvret. Jelas-jelas tadi aku sudah mematikan game itu!

Tetapi kata-kata You Bo membuatnya ragu-ragu. You Bo adalah seseorang yang melakukan sesuatu sesuai apa yang dia katakan. Jika dia tidak setuju, maka kemungkinan dia akan datang dan mengganggunya setiap hari. Dia tidak bisa balik ke Benua TongTian sekarang; Itu sikap pengecut!

“Baiklah, aku setuju.”

“Aku sudah memesan ruangan di Sky Sea Gardens. Lebih baik kamu datang!” You Bo langsung berkata.

You XiaoMo mengepalkan tinjunya secara internal. Dia telah dipermainkan oleh You Bo lagi! Pihak lain pasti tahu dia akan setuju, jadi dia telah merencanakan segalanya dan menunggu You XiaoMo untuk melompat ke dalam perangkap yang dibuat! Dan dia menyetujuinya!

Setelah keduanya pergi, You XiaoMo kembali ke dalam kamar mereka dengan kepala terkulai. Ling Xiao membantunya mengalahkan level dengan controller-nya, tindakannya menjadi lebih halus dan lebih lancar. Pria ini bahkan lebih seperti seorang gamer pro dibandingkan You XiaoMo yang sebagai seorang anak muda abad ke-21 yang asli. Dia baru saja mau membuka mulutnya ketika yang lain tiba-tiba berbicara.

“Aku sudah menebak bagaimana itu akan berakhir.”

“………..”

.

.

Bersama Keluarga You.

Setelah Ibu You mengetahui bahwa You XiaoMo bersedia untuk bertemu dan berbicara dengan mereka, dia merasa sangat senang. Dia segera menyeret suaminya pergi untuk berbelanja. Dia ingin memastikan dirinya secantik mungkin.

(DITERJEMAHKAN KENZTERJEMAHAN.COM / DILARANG RE-PUBLISH TANPA IJIN)

Siapa tahu putra kedua-nya itu akan memaafkan mereka setelah melihat betapa cantiknya dia. Harus dikatakan bahwa kebiasaan You XiaoMo tentang kebodohan sesekali mungkin berasal dari ibunya.

Ayah You tidak punya pilihan selain mengorbankan dirinya dan mengikuti dengan pasrah. Meskipun dia merasa istrinya agak naif, segalanya mungkin terjadi mengingat itu adalah You XiaoMo.

Waktu yang mereka sepakati segera tiba, dan kota yang ramai dengan cepat digantikan oleh malam hari, jalanan dipenuhi orang-orang dan kebisingan di kehidupan kota malam. Bulan murni menggantung tinggi di atas langit dan Sky Sea Gardens segera mencapai puncaknya lalu lintas. Setiap orang yang masuk atau keluar dari Sky Sea Gardens adalah orang-orang yang berwibawa.

Keluarga You tidak menyukai suasana yang ramai seperti ini, tetapi makanan di sana sangat lezat. Itu pasti akan memuaskan XiaoMo / putra mereka.

Begitu waktunya tiba, You XiaoMo dan suaminya Ling Xiao muncul di pintu masuk utama Sky Sea Gardens. Menatap arsitektur yang indah, ini adalah pertama kalinya dia benar-benar merasakan perasaan kembali sejak datang ke dunia ini. Ini adalah kota besar dan merupakan atmosfer yang unik di Bumi. Dunia dengan para kultivator yang berada dimana-mana harus menjadi ilusi.

Setelah menenangkan diri sejenak, You XiaoMo membimbing Ling Xiao masuk, tetapi salah satu pelayan yang telah memperhatikan mereka daritadi tiba-tiba menghalangi jalan mereka.


<< LMW Extra 13 (Chapter 726)

LMW Extra 15 (Chapter 728) >>

Recommended Articles

0 Comments

  1. Ngagaks so hard gara2 pemuaian dan penyusutan XD

  2. Hufff… emang susah ya kalo jadi orang unik itu, sampe dikira anak adopsi lagi… – MoMo 2k19

  3. Aku sudah menebak bagaimana itu akan berakhir.”

    😌Benar2 yg maha kuasa
    Dia tau segalanya bahkan isi hati istrinya wkwk

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

error: Content is protected !!